Kasur bayi bisa jadi ada dalam daftar perlengkapan bayi yang hendak Omifams beli ketika hendak menyambut kelahiran Si Kecil. Namun selain tubuh bayi yang berbeda dengan tubuh orang dewasa, perlu fitur tambahan karakteristik khusus yang menunjang proses tumbuh kembang Si Kecil. Lantas bagaimana cara memilih kasur bayi?
Mana yang lebih baik? Si Kecil tidur sendiri atau Si Kecil tidur bersama orangtua?
Merawat bayi perlu banyak berhati-hati. Bunda tak bisa sembarangan menempatkan anak di kasur bayi ketika Si Kecil tidur. Apabila posisi Si Kecil salah atau tidak terkontrol, Si Kecil apalagi yang baru lahir bisa mengalami kesulitan bernapas.
Kesulitan bernapas ini dapat memicu SIDS (sudden infant death syndrome) atau sindrom bayi meninggal mendadak. Berbeda dengan bayi yang lebih tua usianya, Si Kecil yang baru lahir belum bisa merespon jika terganggu ketika tidur untuk melindungi diri.
Ketika Omifams tidur bersama Si Kecil yang baru lahir, kekhawatiran akan terjadinya SIDS ini semakin tinggi. Sebuah penelitian memaparkan abhwa resiko tinggi terjadinya SIDS atau sindrom bayi meninggal mendadak ditemukan pada bayi yang tidur dengan orangtuanya.
Maka lebih baik jika Si Kecil tidur sendiri ya, Omifams.
Bagaimana cara memilih tempat tidur buat Si Kecil?
Sebelum membelikannya tempat tidur atau boks bayi, Omifams bisa mempertimbangkan beberapa hal berikut ini:
-
Pilih boks bayi yang kuat dan stabil
Tempat tidur yang menopang Si Kecil harus memiliki material yang kuat alias tidak mudah goyah. Kokohnya tempat tidur Si Kecil akan menjamin keamanan dan kenyamanannya saat tidur.
-
Pastikan boks memiliki bingkai
Bingkai yang dimaksud adalah rangka boks. Omifams harus memastikan tidak ada ruang antara bingkai tempat tidur dengan kasur Si Kecil. Ruang ini berpotensi berbahaya buat Si Kecil karena ia bisa saja terjepit di sana ketika tidur.
-
Pilih kasur yang tepat
Setelah memilih bingkai kasur atau rangka boks bayi, Omifams bisa memilih kasur yang tepat untuk Si Kecil yan masih bayi.
Tips Cara Memilih Kasur Bayi
Memilih kasur untuk Si Kecil yang masih bayi tentu tidak bisa sembarangan. Ketebalan dan bahan tentu jadi pertimbangan. Selain itu, apa saja yang mesti diperhatikan?
-
Kenali jenis-jenis kasur bayi dan fiturnya
Sebelum membeli kasur buat Si Kecil, Omifams sebaiknya mengetahui berbagai jenis kasur sehingga dapat dipilih berdasarkan kebutuhan Omifams dan Si Kecil. Berikut jenis-jenis kasur bayi yang harus Omifams ketahui:
-
Kasur Kelambu
Ketika Si Kecil tidur, nyamuk kerap menganggu dan membuatnya terbangun. Padahal tidur di bulan awal pasca kelahirannya dapat menunjang tumbuh kembangnya. Otak Si Kecil memerlukan waktu untuk memproses apa saja yang telah ia lakukan, apa yang telah ia lihat, dan apa yang telah ia pelajari sepanjang hari yang dilalui. Karenanya momen tidur baiknya dijaga sebaik mungkin, termasuk dari gangguan nyamuk.
-
Kasur Busa atau Dakron
Bahan dakron sangat popular dalam kebutuhan tekstil untuk mengisi kasur. Kelebihan dari bahan dakron adalah jika ditekan atau vakum, kasur akan kembali ke bentuk semula. Karena inilah dakron jadi pilihan dan direkomendasikan.
-
Kasur Lipat
Kasur lipat bisa jadi pilihan untuk Omifams yang suka bepergian. Kasur jenis ini dapat dilipat sehingga praktis untuk dibawa ke mana saja.
2. Pilih kasur dengan ketebalan tertentu
Tips memilih kasur Si Kecil selanjutnya adalah memilih ketebalan yang sesuai. Pilih kasur bayi yang memiliki ketebalan sekitar 7-15 cm agar Si Kecil tidur dengan nyaman.
3. Jangan terlalu empuk
Berbeda dengan orang dewasa, kasur untuk bayi sebaiknya tidak terlalu padat. Karenanya kasur busa yang lebih berat dan lebih padat bisa jadi pilihan. Kasur bayi yang terlalu empuk berpotensi meningkatkan resiko terjadinya SIDS atau sindrom bayi meninggal mendadak ketika wajahnya “terbenam” di dalam kasur.
4. Pilih warna yang cerah
Warna-warna yang lebih disarankan karena warna cerah dapat merangsang kreativitas serta memperkuat daya imajinasi Si Kecil.
Untuk Omifams yang masih mencari kasur bayi, Kasur Bayi Omiland cocok banget menjadi pilihan. Selain terdapat berbagai jenis sehingga dapat disesuaikan dengan kebutuhan, warnanya cerah dan desainnya lucu. Selain itu bahan atau material yang dipakai adalah dakron, dan harganya tentu hemat.
Dapatkan diskon hingga 50% untuk pembelian kasur bayi di Shopee!